Pengertian Perangkat Lunak Jaringan Komputer dan Jenis-Jenisnya
Perangkat lunak jaringan komputer adalahsuatu program yang telah dirancang dengan sistematis dimana program ini mempunyai peran sebagai media penghubung antara pengguna komputer dengan perangkat keras pendukung jaringan komputer, pada dasarnya suatu perangkat keras yang terpasang pada komputer dapat digunakan sesuai dengan fungsinya jika telah dilakukan pemasangan sebuah perangkat lunak yang menjadi sebuah driver untuk perangkat keras tersebut serta perangkat lunak tersebut bisa diterima dan selaras dengan system operasi yang digunakan, yang bilama mana jika dibuat sebuah pengibaratan, perangkat keras merupakan sebuah kendaran sedangkan perangkat lunak merupakan seorang pengemudinya yang akan membawa perangkat keras tersebut pada jalur – jalur yang memang menjadi rutenya dan kedua elemen ini benar – benar harus bisa sejalan satu sama lain agar suatu jaringan komputer bisa berjalan sesuai dengan fungsinya juga.
Sistem Operasi
Sistem operasi jaringan pada dasarnya telah menyediakan berbagai macam fasilitas, dimana fasilitas tersebut dapat dipergunakan untuk melakukan pengelolaan serta pemeliharaan suatu aktivitas pada jaringan serta perangkat komputernya.
Selain dengan fasilitas yang terdapat pada operating sistem, saat ini sudah banyak pihak, baik perusahaan ataupun individu telah banyak menciptakan program untuk melengkapi serta menunjang aktivitas yang akan dilakukan di jaringan komputer tersebut
Sistem operasi juga mempunyai arti sebagai salah satu perangkat lunak jaringan komputer yang mempunyai tugas serta tanggung jawab untuk melakukan suatu pengelolaan serta melakukan berbagai pengawasan terhadap perangkat keras yang terpasang pada komputer.
Sistem operasi juga mempunyai fungsi utama sebagai media yang dimanfaatkan untuk melakukan pengawasan serta pengontrolan terhadap lalu lintas data serta informasi yang terjadi pada jaringan tersebut, melakukan pengontrolan terhadap direktori dan file pada jaringan.
Selain itu sistem operasi juga memiliki tugas yang cukup penting yaitu sebagai media yang bertanggung jawab atas sistem keamanan jaringan komputer serta memiliki tugas untuk menjalankan suatu perangkat lunak administrasi jaringan komputer.
Beberapa sistem operasi komputer yang sudah banyak digunakan saat ini diantaranya adalah
- Microsoft Windows
- Linux
- MacOS (Machintosh)
- Free BSD
- Solaris
- CentOS
- Dll